Memiliki tubuh yang ideal adalah idaman setiap orang. Banyak cara
menjaga tubuh agar bisa berpenampilan menarik. Akan tetapi tubuh ideal
tidak hanya untuk penampilan saja tapi lebih utama adalah untuk
kesehatan. Seperti kita ketahui bahwa tubuh yang terlalu gemuk rentan
akan bnyak penyakit. Oleh karena itu banyak orang yang mengikuti
berbagai macam metode diet. Banyak metode diet yang membutuhkan banyak
biaya padahal ada metode diet yang murah dan aman. Pilihlah diet murah
dengan air putih.
4 Tips Diet Murah Dengan Air Putih |
Hal yang perlu dilakukan untuk memanfaatkan air putih adalah sebagai berikut:
1.Jadwal
Buatlah suatu target harian yang batas minimalnya adalah 2 liter
perharinya. Perlu diketahui bahwa minum 2 gelas air sebelum makan dapat
menurunkan 2kg berat tubuh anda apabila dilakukan secara teratur.
2.Suhu air
Pastikan suhu air yang dikonsumsi adalah normal karena baik air
dingin atau panas tidak mempunyai manfaat sebaik air putih dengan suhu
yang normal. Walaupun air hangat baik juga untuk tubuh tapi lebih baik
lagi adalah air bersuhu normal.
3.Bekal
Selalu bawa bekal minuman sendiri. Perlu diketahui bahwa banyak di
antara air minum yang dijual dipasaran tidak layak dikonsumsi, entah
karena banyak merk air mineral tertentu yang telah di palsu sehingga
kemungkinan untuk meminum air putih yang tidak layak lebih banyak. Maka
bawalah bekal minuman sendiri dimanapun perginya.
4.Alarm
Bisa juga memanfaatkan penggunaan alarm. Seringkali karena
kepadatan kegiatan, seseorang lupa untuk minum. Gunakanlah alarm sebagai
penanda. Karena pada saat melakukan diet harus fokus dan tidak boleh
setengah-setengah.
Diet murah dengan air putih akan berhasil apabila dilakukan
dengan sepenuh hati serta fokus. Jangan sekalipun meremehkan air putih.
Air putih yang amat mudah didapat sangat simple dan kaya akan manfaat.
Tak hanya untuk kesehatan tubuh, kecantikan bahkan untuk diet.
Mengkonsumsi air putih dsangat disarankan untuk semua usia. Silakan coba
diet murah dengan air putih dan dapatkan hasil yang anda inginkan.
(source: cantikmoo)
Post a Comment
Post a Comment